Rakernas V PDIP Tetap Berdiri Tegak dan Tetap Menjadi Pemenang Pemilu Legislatif Tiga Kali
Rankernas V PDIP Tetap Berdiri Tegak
Divipromedia.com, JAKARTA – Rakernas V PDIP Tetap Berdiri Tegak dan Tetap Menjadi Pemenang Pemilu Legislatif Tiga Kali. “Selaku Ketua Umum partai dan atas nama PDIP kami mengucapkan beribu-ribu terimakasih pada seluruh rakyat Indonesia yang dengan penuh semangat dan kecintaannya selalu mendukung PDIP hingga tetap berdiri tegak tetap menjadi pemenang pemilu legislatif tiga kali berturut-turut,” tutur, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Saat dalam sambutan acara Rakernas V PDIP Tetap Berdiri Tegak di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Sabtu (25/5).
Menurut Mega, badai anomali menghantam partai banteng moncong putih karena Pemilu 2024 diwarnai dengan kecurangan Pemilu 2024 yang terstruktur, sistematis, dan masif (TSM).
Namun, PDIP sebagai partai yang pernah melalui badai sejarah akan tetap berani melawan segala bentuk ketidakadilan. Ia bahkan mengaku siap menjadi provokator demi keadilan di negeri ini.
Megawati menyakini, jika ada pihak-pihak yang tak percaya dengan kobaran api sebagai tanda semangat juang kader PDIP Tetap Berdiri Tegak itu akan terbakar oleh Api Abadi Mrapen.
Megawati menyinggung soal jabatan menteri yang kini justru menjadi rebutan oleh banyak pihak.
Megawati menyebut ada kepentingan dari satu pihak, ke pihak lain terkait soal menteri ini.
“Begitu banyak tarik menarik kepentingan terjadi, bahkan jabatan menteri pun, yang ibu dengar nih, sekarang ini sudah mulai pada rebutan deh,” kata Megawati.
Megawati menuturkan bahwa saat menghadapi krisis dari segala bidang, dirinya justru lebih memilih untuk merampingkan jumlah menteri di kabinet. Sikap itu diambil sebagai bentuk profesionalitas.
“Ketika menghadapi krisis multidimensi saya lebih memilih membentuk kabinet yang ramping, dengan jumlah menteri 33 tapi bersifat apa. Kabinetnya yang profesional,” jelas Megawati.
Pada kesempatan itu, Megawati menyebutkan bahwa saat ini Andika Perkasa telah memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) PDIP.
Oleh karena itu, Megawati mengingatkan Andika untuk tidak berkhianat.
Awalnya, Megawati menyampaikan terima kasih kepada partai-partai pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam Pilpres 2024.
Megawati mengaku terkesima dengan semangat dari para sukarelawan yang sudah berusia tua, namun tetap semangat.
“Kalau lihat sukarelawan dari angkatan tuh apa namanya, forum penyelamat reformasi dan demokrasi. Saya kan bertemu. Aduh semangatnya masih tinggi, padahal sudah mulai tua-tua, kayak saya juga,” tutur Megawati.
Lalu, Megawati menyapa Andika dan meminta dirinya untuk mengikuti semangat para sukarelawan tersebut.
“Keren tuh Dika. Nah, bapak-bapak mu keren-keren loh, kamu jangan loyo loh,” ucap Megawati.
Megawati menerangkan bahwa Andika telah resmi menjadi kader PDIP Tetap Berdiri Tegak. Lantas, Megawati meminta Andika untuk setia kepada PDIP.
“Eh Pak Andika ini dia nya kesemsem PDIP loh, sekarang dia KTA nya PDIP loh, asal jangan mbalelo aja kapan-kapan ya,” imbuhnya.
Selain itu, Megawati mengajak seluruh kadernya untuk keluar dari zona nyaman.
Menurut Megawati, PDIP Tetap Berdiri Tegak dan sangat penuh perjuangan dan kesabaran meski mendapat banyak tantangan.
Partai kami adalah partai yang mempunyai keteguhan dan kesabaran yang luar biasa. Siapa yang tidak mau ngikut? Ya iyalah, sudahlah, tidak usah zona nyaman, zona nyaman melulu,” kata Megawati
Lalu, Megawati menyinggung perlu adanya sikap kontrol terhadap pemerintah.
Di dalam menyikapi politik ke depan sebagai partai yang memiliki sejarah panjang di dalam memperjuangkan demokrasi, kita tetap menempatkan penting adanya check and balance bahwa demokrasi memerlukan kontrol dan penyeimbang,” tutur Megawati.
“Namun, kita tidak juga menafikan bahwa berpolitik mengandung esensi untuk selalu mendapatkan kekuasaan. Hanya bedanya apa toh, yaitu strategi dan cara untuk mendapatkan kekuasaan lah yang membedakan kita dengan yang lainnya,” jelas Megawati.
Menurut Megawati, tantangan demokrasi ke depan tidak mudah dan perlu ada penopang dari masyarakat.
Adapun Rakernas kali ini mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang” dan subtema “Kekuatan Persatuan Rakyat dalam Kebenaran”.
Sebanyak 4.858 peserta yang terdiri dari fungsionaris DPP Partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPD dan DPC Partai, Anggota DPR RI, badan dan sayap partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara DPLN dari 16 negara, Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten, Kota, Kepala dan Wakil Kepala Daerah PDIP, serta calon anggota DPR RI terpilih pemilu 2024 yang non-incumbent hadir langsung dalam pembukaan Rakernas V Partai tersebut. (DM1)