Pelni Ambon Prediksi: Puncak Arus Mudik Idul Fitri 2025 Melejit pada 26 Maret
Oleh sebab itu untuk memperlancar arus mudik lebaran periode 2025 ini pihaknya pun menggencarkan koordinasi intensif dengan unsur kemaritiman lainnya guna menjaga ketertiban, keamanan dan keselamatan penumpang dari pelabuhan asal hingga ke tujuan.
“Kami koordinasi dengan teman-teman Pelindo, KSOP dan unsur kemaritiman lainnya terkait dengan uji petik kapal, keamanan pelabuhan hingga kenyamanan bagi penumpang,” ujarnya.
Sementara itu Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas I Ambon melalui Kepala Bidang Lalu lintas Laut, Iyan Ashari memastikan saat ini pihaknya tengah melakukan pengecekan fasilitas pelabuhan dimulai dari fasilitas terminal, parkir, pintu masuk dan keluar kendaraan, hingga penertiban pedagang asongan.
Pihaknya pun berfokus pada kenyamanan calon penumpang saat menunggu kapal di pelabuhan.
“Kalau dulu pedagang asongan bisa naik ke atas kapal untuk berjualan maka saat ini tidak bisa lagi. Kami mulai batasi agar memberikan kenyamanan pada penumpang,” katanya. (Ode Dedy Lion Abdul Azis/Antara) ***