KPU Kabupaten Cirebon Libatkan 300 Petugas Sorlip untuk Persiapan Pilkada
KPU Kabupaten Cirebon
KABUPATEN CIREBON, divipromedia.com – Sebanyak 300 petugas sortir dan lipat (sorlip) dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cirebon akan mulai bertugas pada 3 November 2024 untuk mempersiapkan logistik Pilkada.
Ketua KPU Kabupaten Cirebon, Esya Kurnia Puspawati, menyampaikan ” petugas sortir terdiri dari tenaga masyarakat setempat yang diberdayakan untuk memilah dan melipat surat suara sebelum distribusi” ujar Esya pada Rabu (30/10/2024).
Masih Esya mengatakan bahwa proses sorlip dijadwalkan berlangsung selama 8 hari, dengan alokasi waktu 4 hari untuk surat suara Pemilihan Gubernur dan 4 hari untuk Pemilihan Bupati. “Rencananya kegiatan sorlip dimulai pada 3 November dengan estimasi waktu 8 hari, 4 hari untuk surat suara Pemilihan Gubernur dan 4 hari untuk surat suara Pemilihan Bupati,” katanya.
Untuk menjaga efisiensi dan keamanan, KPU cirebon-berkomitmen-dukung-penuh-pasalon-beriman-optimis-menang-kontestasi-pilkada-serempak-2024/">Kabupaten Cirebon menetapkan lokasi gudang logistik di kawasan Industri Wadas sebagai satu-satunya pusat kegiatan sorlip. Esya menjelaskan, pihaknya tidak akan menambah gudang baru karena fasilitas yang ada sudah mencukupi. “Proses sorlip dan penyimpanan logistik kita tempatkan di satu titik agar lebih efisien dan menghindari risiko tercecer,” tambahnya.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.