Ads

Analis Ungkap: Kebijakan Trump Guncang Dinamika Nilai Pasar Kripto

Ilustrasi - Mata uang kripto. ANTARA/HO-LEEDXS

Snap (SNAP) turut melonjak karena angka pendapatan yang melebihi ekspektasi yang turut meningkatkan kepercayaan investor terhadap outlook performa saham tersebut di sisa tahun ini.

“Secara umum, dinamika yang ada saat ini menuntut investor untuk semakin agile dalam mengelola portofolio investasinya. Dengan melakukan monitoring secara lebih aktif dan menyesuaikan posisi portofolio untuk bisa lebih adaptif dengan setiap perkembangan situasi yang ada, investor dapat lebih mengoptimalkan performa investasinya serta memitigasi potensi risiko yang ada. Diversifikasi ke sejumlah instrumen dan sektor potensial, seperti dengan memadukan aset kripto dan Saham AS, menjadi salah satu opsi yang menarik,” imbuh Fahmi.

Fahmi memandang, bagi investor yang cenderung mengutamakan fundamental suatu aset, dapat berinvestasi di aset kripto yang memiliki kapitalisasi pasar terbesar.

“Misalnya di fitur Packs di Reku, investor bisa berinvestasi pada berbagai crypto blue chip dalam sekali swipe untuk memudahkan diversifikasi. Begitu juga di Saham AS, investor juga bisa berinvestasi ke sejumlah Saham AS dan ETF terkurasi sekaligus melalui US Starter Packs,” ucapnya.

Kemudian, investor juga dapat mengoptimalkan potensi bullish saham AS melalui fitur Insights yang merangkum informasi dengan berbagai metodologi dan teknik analisis yang mudah dipahami dalam satu score untuk memudahkan investor dalam mengambil keputusan.

Di fitur Insights, investor dapat dengan mudah mengetahui pemberitaan di media massa dan perbincangan di media sosial, serta memberikan notifikasi kepada investor ketika suatu perusahaan saham AS tiba-tiba viral di Buzz Score.

Kemudian, investor juga bisa memantau status harga saham AS yang sedang diskon di Valuation Score yang serta mengidentifikasi perusahaan dengan fundamental yang kuat dan performa positif di Quality Score. (Bayu Saputra/Antara) ***

Tinggalkan Balasan

Ads
Tutup
Ads