a blue banner with text and colorful text

50 Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Dilantik, Rudiana dari PDIP Ditunjuk sebagai Ketua Sementara

50 Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Dilantik, Rudiana dari PDIP Ditunjuk sebagai Ketua Sementara. (dok.way)/Divipromedia.com

Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Dilantik

KABUPATEN CIREBON, divipromedia.com – Sebanyak 50 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cirebon periode 2024-2029 resmi dilantik dalam sebuah prosesi khidmat yang berlangsung di Gedung DPRD Kabupaten Cirebon, Selasa (17/9/2024).

Pelantikan ini menandai awal tugas baru para wakil rakyat dalam mengemban aspirasi masyarakat Cirebon selama lima tahun ke depan.

Dalam rapat paripurna yang penuh makna tersebut, Rudiana dari Fraksi PDI Perjuangan ditunjuk sebagai Ketua Sementara DPRD Kabupaten Cirebon, sementara H. Darusa dari Fraksi PKB mengemban amanah sebagai Wakil Ketua Sementara.

Penunjukan keduanya diumumkan langsung oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Cirebon, Asep Pamungkas.

“Ketua sementara DPRD Kabupaten Cirebon adalah Bapak Rudiana dari PDI Perjuangan, sementara Wakil Ketua adalah Bapak Darusa dari PKB,” ungkap Asep dalam pengumumannya.

Prosesi pelantikan dipimpin oleh Mochamad Luthfi, Ketua DPRD periode 2019-2024, dengan pengucapan sumpah dan janji jabatan yang dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Sumber, Achmad Ukayat.

Setelah itu, para anggota dewan baru menerima penyematan pin emas sebagai simbol tanggung jawab mereka dalam mengabdi kepada masyarakat.

Dalam sambutannya, Luthfi menyampaikan memori kinerja DPRD periode 2019-2024 sebagai wujud pertanggungjawaban kepada masyarakat Kabupaten Cirebon. Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan selama masa jabatannya.

“Kami mohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon atas kekurangan dalam kinerja selama lima tahun terakhir,” ucap Luthfi dengan penuh keharuan.

Luthfi mengingatkan anggota dewan baru akan tiga fungsi utama mereka, yaitu legislasi, penganggaran, dan pengawasan.

Ia berharap memori kinerja yang disampaikan dapat menjadi bahan evaluasi bagi para anggota baru dalam menjalankan tugasnya.

Agenda pelantikan ini turut dihadiri oleh Forkopimda, lembaga sektoral, serta keluarga para anggota dewan yang baru dilantik. Acara dimulai dengan pembacaan keputusan Gubernur Jawa Barat, dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan, penyematan pin, hingga penyerahan Surat Keputusan (SK) secara simbolis.

Berikut Daftar Lengkap Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Periode 2024-2029 yang Dilantik:

Tinggalkan Balasan

Tutup