3 Pasangan Calon Gubernur DKI Jakarta Paparkan Solusi Kemacetan dalam Debat Perdana

Tiga Pasangan Calon Gubernur DKI Jakarta Paparkan Solusi Kemacetan dalam Debat Perdana/divipromedia.com

Sedangkan menggratiskan transportasi umum, seperti diusulkan Pramono, tanpa peningkatan infrastruktur bisa memperburuk kepadatan.

“Solusi yang lebih komprehensif dibutuhkan, termasuk pengembangan transportasi massal terintegrasi, pembatasan kendaraan pribadi, dan pengelolaan tata ruang yang mendukung transportasi umum,” jelas Media.

Kebutuhan untuk Debat Lebih Mendalam

Ketua Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Wilayah DKI Jakarta, Yusa Cahya Permana, menilai bahwa waktu debat yang terbatas membuat pasangan calon lebih terfokus pada wacana-wacana parsial. Menurutnya, setiap calon sebenarnya memiliki program transportasi yang lebih luas, namun tidak sempat diuraikan dengan detail dalam debat.

“Mungkin akan lebih baik jika para calon memiliki kesempatan untuk menjelaskan program mereka lebih mendalam, sehingga publik bisa menilai secara komprehensif,” tutup Yusa.

Dengan tantangan yang ada, para pasangan calon diharapkan dapat memberikan solusi nyata dan terukur untuk mengatasi kemacetan yang telah menjadi masalah kronis di Jakarta. (DM1)

Tinggalkan Balasan

Tutup